Whoa…

Nyesel juga dulu  nggak suka sama pelajaran ekonomi. Jujur saja, mulai dari SMP hingga SMA pun tidak ada guru ekonomi yang membuatku jatuh cinta dengan pelajaran ekonomi. Yang diingat hanya kurva permintaan dan penawaran, kalau ada sudah seimbang, akan menjadi harga.

Nah..sekarang..waktu disodorin untuk mencari data Laju pertumbuhan PDRB atas harga konstan Tahun 2000, dan PDRB perkapita atas Dasar Harga Berlaku. Ini teh makanan apa bukan?Entah binatang apa PDRB inipun aku nggak ngerti, sering dengar tapi nggak tahu, apa sih artinya?

Sekilas buka buku, ketemu apa pengertiannya. Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) adalah jumlah nilai produk barang dan jasa yang dihasilkan oleh berbagai unit produksi yang etrjadi di suatu wilayah. Nilai produk (output) dikurangi biaya antara menjadi nilai tambah bruto. Sedangkan biaya antara diartikan sebagai pengeluaran untuk barang dan jasa yang digunakan habis dalam proses produksi dan mempunyai umur pemakaian kurang dari satu tahun. Nilai tambah bruto atau produksi netto terdiri dari upah dan gaji, bunga, sewa tanah, keuntungan, penyusutan, dan pajak tidak langsung netto.

Jangan tanya gimana menghitungnya, membayangkan saja udah pusing….buset dah…untuk istilah yang tidak saya mengerti, saya diharuskan menganalisanya…whoaa..cem mana ini??

Comments are closed.