
empat lilin dinyalakan
waktukah yang mendekat
atau bertambahnya cahaya
adakah penantian itu tiba
dan pergumulan akan usai
adakah cahayanya
memberi kehangatan
serta mengusir kegundahan
atau segera membakar sumbu pengharapan
agar setiap misteri segera terjelaskan
adakah lilin kelima adalah kegenapan?